SEJARAH PERKEMBANGAN MUSIK INDONESIA

Posted on | Selasa, 25 Desember 2012 | No Comments


Assalamualaikum IONetwo plend,
            Di kesempatan posting kali ini, kulo akan sedikit mempostig tentang sejarah perkembangan musik indonesia. Musik, siapa yang tidak tahu tentang hiburan yang satu ini, mulai dari anak – anak , remaja , orang dewasa, dan bahkan orang tua. Tapi siapa yang tahu tentang perkembangan musik di indonesia? Anak – anak ? atau remaja?. Hmmm, mungkin jawaban yang tepat adalah mereka yang mempelajarinya.
            Well, agar plend – plend semua tahu tentang sejarah perkembangan musik indonesia, Berikut adalah ulasan singkat mengenai sejarah perkembangan musik indonesia,

1. Masa sebelum masuknya pengaruh Hindu- Buddha

            Pada masa ini, musik digunakan sebagai bagian dari kegiatan ritual masyarakat. Dalam beberapa kelompok, bunyi-bunyian yang dihasilkan dari anggota badan atau alat tertentu diyakini memiliki kekuatan magis. Instrumen atau alat musik yang digunakan umumnya berasal dari alam sekitarnya.

2. Masa setelah masuknya pengaruh Hindu- Buddha

            Pada masa ini, berkembang musik- musik istana khususnya di daerah Jawa.Pada saat itu, musik tidak hanya digunakan sebagai bagian dari sebuah ritual saja, namun juga dalam kegiatan-kegiatan keistanaan sebagai sarana hiburan para tamu raja. Musik istana yang berkembang adalah musik gamelan. Musik gamelan terdiri dari 5 kelompok, yaitu kelompok balungan, kelompok blimbingan, kelompok pencon, kelompok kendang,dan kelompok pelengkap.

3. Masa setelah masuknya pengaruh Islam

            Musik pada masa ini diperkenalkan olah para pedagang Arab. Alat musik yang mereka pergunakan berupa gambus dan rebana. Dari proses itulah kemudian muncul orkes- orkes gambus di Indonesia hingga sekarang.

4. Masa Kolonialisme

            Masuknya bangsa Barat ke Indonesia juga membawa pengaruh besar dalam perkembangan musik Indonesia. Para pendatang ini juga memperkenalkan berbagai alat musik dari negeri mereka. Seperti biola, cello (selo), gitar, seruling (flute), dan ukulele. Mereka pun membawa sistem solmisasi dalam berbagai karya lagu.Pada masa inilah Indonesia mengalami perkembangan musik modern. Pada masa ini para musisi Indonesia menciptakan sajian music berupa perpaduan musik barat dengan musik Indonesia. Sajian musik itu kemudian dikenal sebagai musik keroncong.

4. Masa Kini

            Seiring dengan masuknya media elektronik ke Indonesia, masuk pula berbagai jenis musik barat, pop, jazz, blues, rock, R&B dan musik- musik negeri India yang banyak diperkenalakan melalui film-filmnya. Dari perkembangan ini, terjadilah perpaduan musik asing dengan musik Indonesia. Musik India juga berpadu dengan musik melayu yang kemudian menghasilkan jenis musik dangdut. Maka, muncullah berbagai musisi Indonesia yang beraliran pop, jazz, blues, rock, dan R&B. Berkembang pula jenis musik yang memadukan unsur kedaerahan Indonesia dengan unsur musik barat, terutama alat- alat musiknya. Jenis musik ini sering disebut musik etnis. Dan yang akhir – akhir ini sedang menjadi trend adalah musik korea alias k-pop.



            Demikian ulasan singkat yang dapat kulo berikan hari ini mengenai sejarah perkembangan musik indonesia. Jangan lupa untuk melihat posting mengenai mata pelajaran Kesenian yang lainnya di blog IONetwo. Dan jangan lupa untuk berkomentar jika plend – plend suka.

wassalamualaikum wr.wb
follow twitter ionetwo @ionetwo12
sukai IONetwo di facebook
Boleh mengcopy, tetapi harus mencantumkan sumber (link aktif), hargai posting blog dari blogger lain.



Baca Juga

Comments

Leave a Reply

Tinggalkan kritik dan saran yang membangun tanpa spam, untuk perbaikan blog ini, terimakasih.

Follow Me

Followers

IP

DMCA.com Protection

Protected by Copyscape Original Content Checker